Estimasi Rata-Rata Waktu Tunggu Layanan di Gacoan Pancing dengan Metode Peubah Acak
Keywords:
Teori Antrian, Estimasi Waktu Tunggu, Metode Peubah Acak, Distribusi Peluang, Industri Makanan dan Minuman, Pengalaman PelangganAbstract
Antrian dalam industri makanan dan minuman merupakan fenomena umum yang dapat memengaruhi kepuasan pelanggan. Salah satu restoran yang sering mengalami antrean panjang adalah Mie Gacoan Pancing, yang terkenal dengan cita rasa khas dan harga terjangkau. Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi waktu rata-rata tunggu layanan di restoran tersebut menggunakan metode peubah acak. Dengan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 30 pelanggan yang sedang mengantre. Kuesioner ini mengukur durasi waktu tunggu pelanggan sejak pemesanan hingga menerima pesanan. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan konsep distribusi peluang peubah acak untuk menghitung estimasi rata-rata waktu tunggu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu tunggu pelanggan bervariasi dan dapat diestimasi dengan metode distribusi peluang. Dengan adanya hasil estimasi ini, dapat diperoleh gambaran mengenai pola antrean di Mie Gacoan Pancing. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pemahaman sistem antrian di industri makanan dan dapat menjadi referensi bagi penelitian selanjutnya dalam bidang yang sama.